Lepas Ventilator di NICU, Bayi Nathan Berhasil Sembuh dari Pneumonia

Lepas Ventilator di NICU, Bayi Nathan Berhasil Sembuh dari Pneumonia

Nova merasakan kesedihan yang sama dengan Orang Tua Nathan ketika Nathan masuk NICU karena divonis mengidap pneumonia. Nathan sudah dianggap sebagai saudara sendiri oleh Nova. Pneumonia menyerang tubuh Nathan setelah 12 jam Nathan lahir ke dunia.

Lika-liku masalah dihadapi Orang Tua Nathan pada saat itu. Baru 12 jam lahir ke dunia, Nathan mengalami sesak nafas yang dalam dan cepat. Melihat hal itu, Nathan harus segera dirujuk ke rumah sakit yang lengkap. Namun ternyata, pencarian rumah sakit yang menyediakan NICU tidak mudah. 

Saat itu, kebanyakan rumah sakit yang menyediakan NICU sudah penuh. Setelah mencari kesana kemari, salah satu rumah sakit di area Bogor menyediakan NICU yang masih kosong. Biaya yang dikeluarkan untuk memasukkan Nathan ke NICU itu tidak sedikit dan harus tunai.

Nathan Masuk NICU dengan Keterbatasan Biaya

Kondisi Nathan di NICU

Ayah Nathan tidak berpikir panjang mengenai biaya yang harus dikeluarkan. Meskipun keterbatasan biaya pada saat itu, Ayah Nathan tetap percaya kalau Nathan bisa sehat dan bisa pulang kembali untuk memeluk ibunya. 

Kondisi Nathan saat di NICU juga masih jadi perhatian. Nathan harus bernapas dengan bantuan ventilator. Saat itu, Nathan hanya berusia 7 hari dan harus bernapas dengan bantuan. Ayah Nathan tidak mau menyerah demi kesembuhan anaknya.

Sebagai teman, Nova melihat perjuangan Orang Tua Nathan yang luar biasa untuk kesembuhan anaknya. Sebagai seorang bidan yang melihat perjuangan setiap orang tua kepada anaknya, Nova tergerak hatinya untuk membantu mereka. Nova memulai inisiatifnya untuk membantu Nathan agar bisa sembuh dari pneumonia dan keluar dari NICU dengan segera dengan menggalang dana di Kitabisa.

Biaya yang dibutuhkan Nathan untuk menjalani perawatan memang tidak sedikit. Tabungan Ayah Nathan belum cukup untuk menutup biaya perawatan yang harus dilakukan Nathan. Nova berharap akan banyak orang yang akan membantu kesembuhan Nathan. Puji Syukur, galang dana yang Nova lakukan juga didukung banyak #OrangBaik. 

Nathan Sudah Bernapas Normal Tanpa Ventilator

Nathan keluar dari NICU

Kesembuhan Nathan dibantu oleh 217 #OrangBaik yang ikut berdonasi pada penggalangan dana yang Nova lakukan. Kondisi Nathan setelah menjalani perawatan di NICU sudah sembuh dari pneumonia dan sekarang sudah sehat. Nathan sudah bisa bernapas secara normal tanpa bantuan ventilator.

 

Terima kasih atas doa dan bantuan teman, saudara dan kerabat serta para #OrangBaik untuk kesembuhan Nathan. Sekarang Nathan sudah bisa pulang dalam keadaan sehat.


Beruntungnya Nathan mempunyai orang-orang yang menyayanginya. Kamu juga bisa berjuang untuk bantu biaya pengobatan orang terkasih dengan membuka galang dana di Kitabisa lho!

buat galang dana orang sakit